-->

Cara Membuat Smartphone Menjadi Modem Pada PC/Laptop

Internet pada zaman sekarang ini sudah menjadi kebutuhan sehari hari,baik itu di gunakan untuk kegiatan sosial media,browsing,ngeblog atau bisnis online,Untuk menghasilkan jaringan internet pada PC/laptop di butuhkan perangkat pendukung seperti Modem,Wireles atau wifi,Namun untuk menghubungkan jaringan internet melalui wifi di butukan perangkat keras yang dipasang pada pc/laptop,tetapi tidak sedikit pc/laptop yang belum terpasang hadwer wifi.

Selain modem atau wifi cara lain untuk menghubungkan jaringan internet pada pc/laptop adalah dengan menggunakan smartphone,baik itu yang beroperasi sistem android atau lumia,dan saya yakin pasti sobat memiliki smartphone yang siap digunakan untuk dijadikan modem.

Untuk melakukan tansfer jaringan data dari smartphone ke pc/laptop di butuhkan kabel data usb sebagai penghubung,dan file driver smartphone sesuai dengan jenis chipset yang tersemat pada smartphone yang akan digunakan sebagai modem.

Jika sobat belum tahu jenis chipset apa yang digunakan pada smartphone yang akan digunakan untuk modem,sobat bisa instal aplikasi CPU-Z pada Playstore lalu jalankan aplikasi CPU-Z pada smartphone sobat,disana akan ada beberapa informasi dan salah satu nya adalah jenis chipset yang dipakai smartphone kesayangan sobat.
Contoh Gambar:Lihat

Jika sobat sudah tahu jenis chipsetnya,silahkan download drivernya sesuai yang dibutuhkan.

1-Driver Mediatek Download lalu extract dan instal pada pc/laptop.

2-Driver Spreadtrum Download lalu extract dan instal pada pc/laptop.

3-Samsung Driver Download (Khusus sobat yang memakai smartphone samsung) lalu extract dan instal pada pc/laptop,atau sobat juga bisa instal samsung kies.

Langkah Langkah.

Langkah #1
Aktifkan Usb Debugging Pada smartphone sobat.
Jika tidak ada,silahkan masuk ke About Phone/Tentang ponsel lalu tap Build number/Nomor Bentukan sebanyak 7X (tujuh kali),Maka pada smartphone sobat akan muncul menu baru yaitu Developer Options/Opsi Pengembang,Silahkan Centang atau hidupkan pada usb debugging.
Contoh Gambar:Lihat

Langkah #2
Hubungkan smartphone ke pc/laptop menggunakan kabel data usb,tunggu sejenak driver sedang mengenali handphone sobat,jika pada layar smartphone mengeluarkan kotak dialog,centang pada kolom yang tersedia lalu pilih OK.

Langkah #3
Buka Seting/Pengaturan/Setelan pada smartphone lalu cari menu Menambatkan & hotspot portabel/Tethering & portable hotspot Lalu hidupkan Penambatan USB/Usb Tethering,Maka secara otomatis jaringan data pada smartphone akan terhubung ke pc/laptop yang sobat gunakan.
Contoh Gambar:Lihat

Untuk masalah kecepatan browsing atau download tergantung dari paket data,operator dan smartphone yang sobat gunakan.

Saya kasih contoh:
Jika sobat menggunakan smartphone yang belum suport 3G,HSDPA,WCDMA atau LTE mungkin kecepatan browsing dan downloadnya agak lelet.

Begitupun sebaliknya,walaupun sobat menggunakan smartphone yang sudah suport 3G atau LTE,sedangkan sobat memakai sim card yang jaringannya kurang bagus di area tempat tinggal sobat,itu juga bisa berpengaruh pada kecepatan browsing dan download data.

Demikian Cara Membuat Smartphone Menjadi Modem Pada PC/Laptop yang bisa saya sampaikan,semoga bermanfaat untuk  semua,selamat mencoba semoga berhasil.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response To "Cara Membuat Smartphone Menjadi Modem Pada PC/Laptop"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel